Main menu

Kondisi akhir Phobos-Grunt

Final report, 16 Jan 2012, 01:24 WIB

Satelit Phobos-Grunt akhirnya dinyatakan jatuh di atas Samudera Pasifik oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat dan Roscosmos Rusia pada 16 Januari 2012 sekitar pukul 00:23 WIB. Belum diperoleh waktu yang lebih tepat yang berarti lokasi jatuh yang tepat pun tidak diketahui.

Lintasan terakhir Phobos-Grunt diperlihatkan pada peta berikut.

Lintasan Phobos-Grunt di sekitar waktu jatuhnya: 15 Jan pukul 23:59 hingga 16 Jan pukul 00:47 WIB

Hingga saat ini tidak diperoleh laporan ada yang melihat reentry atau menemukan serpihan Phobos-Grunt. Semoga tidak ada korban akibat jatuhnya satelit yang belum sempat menjalankan misinya ini.

Kesimpulan: Indonesia aman dari kejatuhan Phobos-Grunt